Fitur Pada Pembuatan Slide Presentasi (PowerPoint) dan apa saja bagiannya?
A. Menganalisis Fitur Pembuatan Slide
Presentasi merupakan kegiatan yang penting dalam mengkomunikasikan suatu gagasan kepada orang lain dengan berbagai tujuan, misalnya untuk menarik audiensi agar mereka membeli produk, menggunakan jasa atau untuk kepentingan lainnya. Salah satu alat peraga yang dapat digunakan untuk mendukung presentasi adalah computer. Adapun salah satu perangkat lunak yang dapat dipakai adalah PowerPoint yang merupakan bagian dari Microsoft Office. Dengan mengguunakan software ini seseorang dapat menuangkan ide-ide cemerlangnya dalam bentuk visual yang menarik dalam waktu yang singkat.
1. Mengoperasikan Fitur Presentasi
Aplikasi presentasi pada awalnya dikembangkan oleh Bob Gaskins dan Dennis Austin sebagai presenter bagi Forethought, Inc yang kemudian diubah namanya menjadi PowerPoint. PowerPoint versi 1.0 dirilis pada tahun 1987 dengan dukungan komputer besutan Apple Macintosh. Presentasi merupakan salah satu bentuk komunikasi yang dilakukan untuk menyampaikan suatu topik, pendapat ataupun innformasi kepada orang lain.
a. Bagian-bagian dari PowerPoint
Beberapa komponen atau bagian dari PowerPoint adalah :
1) Quick Access Toolbar
Berisi kumpulan tombol pintas yang sering digunakan untuk perintah umum. Bisa ditambah maupun dikurangi,namun secara default terdiri dari Save, Undo, dan Redo.
2) Ribbon
Berisi tab yang sudah disusun berdasarkan kategori tertentu, misalnya Home, Insert, Desain, Transition. Pada masing-masing tab berisi beberapa kelompok perintah misalnya Slides, Font, Paragraph. Title menampilkan nama PowerPoint file yang sedang dibuka.
3) Slide Navigation Pane
Berfungsi untuk melihat dan bekerja pada slide presentasi. Slide yang dipilih akan tampil di Slide Pane. Slide pada panel navigasi dapat ditambah, dihapus, digandakan, dan diatur ulang. Selain itu, juga dapat menambahkan section dan mempublikasikan slide. Ruler berada di bagian kiri yang berfungsi untuk memudahkan dalam menyesuikan dokumen secara presisi.
4) Slide Pane
Merupakan tampilan utama slide, dapat melihat dan melakukan editing pada slide yang dipilih. Pge Number in Slide menunjukkan slide yang sedang diakses dari keseluruhan slide.
5) Notes
Klik untuk menambahkan catatan (notes) akan membantu dalam mempersiapkan atau menyampaikan presentasi. Comments menambahkan komentar pada slide yang diakses.
6) Normal View
Menampilkan mode baca, dengan tetap menapilkan panel navigasi dan slide navigasi dan slide yang dipilih. Slide Sorter menampilkan versi kecil dari semua slide pada presentasi.
7) Reading View
Menampilkan mode baca, yang akan menyembunyikan perintah edit untuk memudahkan ketika diperiksa. Play Slide Show berfungsi untuk menjalankan slide yang sedang diakses pada slide pane.
b. Fitur-fitur dari PowerPoint
PowerPoint memiliki beberapa fitur yang dapat membantu mempresentasikan gagasan dan konsep. Beberapa fitur yang dapat dimanfaatkan antara lain sebagai berikut :
1) Slides
Sebuah file presentasi terdiri atas rangkaian slide yang disajikan secara runtut dengan informasi yang tersaji dengan menarik. Informasi yang menjadi konten presentasi dapat berupa tesk, tabel, grafik, smarArt, gambar, audio, maupun video.
2) Mengelola Slide
Mengelola slide berarti melakukan duplikasi slide, memindahkan slide, menghapus slide, menambah section, dan mempublikasikan slide. Duplikasi slide sama dengan menyalin slide mengguunakan tombol kombinasi CTRL + C dan paste (CTRL + V) pada tempat yang diinginkan.
3) Ruler, Guides, dan Gridlines
Untuk mengatur posisi objek yang disusun di slide dapat memanfaatkan Ruler, Guides, dan Gridlines.
4) Desain Tema dan Latar Belakang
PowerPoint dilengkapi dengan kemampuan mendesain slide, sehingga menjadi lebih menarik ketika pemaparan presentasi.
5) Hyperlink
Hyperlink digunakan untuk menautkan satu laman web ke laman web lain. dapat juga untuk menautkan laman web, file, dan e-mail ke dalam slide.
6) Transisi
Transisi merupakan efek khusus yang terjadi ketika perpindahan dari satu slide ke slide yang lain ketika presentasi ditayangkan. Sebagai contoh digunakan efek menghapus (wipe), efek memudar (fade), efek kedip (flash).
7) Animasi
Pada PowerPoint, dapat ditambahkan animasi pada teks atau objek yang berada di placeholder yang dipilih. Menambahkan animasi dapat digunakan untuk menarik perhatian audien ke teks atau objek tertentu sehingga konten presentasi lebih mudah dimengerti.
8) Media
PowerPoint menyediakan fitur insert media yang memungkinkan untuk menjalankan berbagai jenis media pada saat melakukan presentasi. Media yang dapat diintegrasikan dengan PowerPoint meliputi Video, Audio, dan Screen Recoring.
9) Menayangkan Presentasi
Presentasi yang selesai disunting sebaiknya diuji coba terlebih dahulu dengan cara menayangkan slide per slide. Pemanfaatan berbagai jenis editing dapat dilakukan pada saat slide tersebut ditayangkan, misalnya slide desain, transisi, atau animasi.
Post a Comment for "Fitur Pada Pembuatan Slide Presentasi (PowerPoint) dan apa saja bagiannya?"